Rabu, 27 Januari 2016

Rembuk Warga Keamanan dan Ketertiban Lingkungan

Warga Dusun VI Tanjung Kesuma hari ini 27/01/2016 menggelar musyawarah dusun. Acara yang diselenggarakan di kediaman Kepala Dusun VI Tanjung Kesuma ini membahas beberapa hal yang menyangkut keamanan dan ketertiban lingkungan.
Pertemuan ini dihadiri oleh 80 -an warga masyarakat. Acara dihadiri juga oleh Jajaran Pemerintahan Desa.
Acara yang di pandu oleh Rustam Abadi ini diawali dengan Sambutan  A. Gunadi (Kepala Dusun VI). Ada beberapa point yang disampaikan Kardus VI diantaranya:
- Himbauan kepada warga terkait keamanan Lingkungan.
- Penyusunan Jadwal Ronda Malam bagi warga Dusun VI.
- Perlunya di bentuk Ketua RT 21. -- Dimusyawarahkan
Acara berikutnya adalah pembacaan Jadwal Ronda Malam oleh Dira Iskandar (Petugas Linmas).
Acara berikutnya Diskusi yang difasilitasi oleh Suyatno (Sie. Perekonomian LPMD Tanjung Kesuma).
Catatan Diskusi:
A. Keamanan dan Ketertiban
B. Pembahasan mekanisme ronda Ronda di mulai dari pukul 23.00 wib dan.
C. Pengontrol mulai pukul 12 malam
D. Menggunakan mekanisme kontrol bersama. 
E. Menggunakan daftar hadir
Pemilihan Ketua RT
Warga mengusulkan Nanang S., Dasuki,  Ngadimun, Hasan Sidik, Gunawan menjadi bakal calon. Kemudian kelima bakal calon  tersebut berdiskusi dan menyepakati Nanang Suherman terpilih sebagai Pelaksana Tugas Ketua RT 21.
Sugianto HS. (Kepala Desa) menyampaikan beberapa hal diantaranya: Gotong royong, ronda dan membayar pajak adalah kewajiban kita sebagai warga desa.
Jika kita sedang ronda sesungguhnya kita sedang menjaga tetangga dan saudara kita yang tertidur. Sebaliknya kita yang sedang istirahat di rumah, kita sedang di jaga oleh warga lain yang bertugas ronda.
Terkait aturan keamanan dan ketertiban desa akan di segera dibahas ditingkat desa.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar