Jumat, 16 Oktober 2015

Kesuma Dirgantara Awali Kegiatan dengan Survai Potensi Desa

Jumat 16 Oktober 2015, Karang Taruna Kesuma Dirgantara menyelenggarakan  Pertemuan Pengurus dan  Anggota Karang Taruna.

Acara ini diawali dengan sambutan Emon Saputra selaku Wakil Ketua Karang Taruna Kesuma Dirgantara. Ia menyampaikan tujuan acara malam hari ini adalah pembekalan kepada calon tim survai Karang Taruna.

Suyatno, selaku MPKT menyampaikan nilai penting dilaksanakannya survai adalah untuk membuktikan keberadaan Pemuda pemudi Tanjung Kesuma. Survai ini adalah kesempatan untuk membuktikan kiprah anggota dari organisasi  Karang Taruna Kesuma Dirgantara  ditengah masyarakat.

Dalam menyusun program kerja Karang Taruna perlu mempelajari potensi Data sosial, data ekonomi, kependudukan sebagai alat untuk menyusun program kerja riil. Program kerja Karang Taruna  Bisa saja disusun dengan analisa.dan.opini pengurus. Namun cara itu harus dihindari sejak saat ini. Program kerja Karang. 0p
Karang Taruna Kesuma

Acara kemudian dilanjutkan Simulasi Pengisian Blanko Survai oleh Eko Apriyanto (Sekretaris Karang Taruna). Menjelaskan isi formulir dan penjelasan mengenai pertanyaan dan cara pengisian.

Dalam Sambutannya Sugianto HS. (Kepala Desa Tanjung Kesuma) menyampaikan bahwa kegiatan Ini adalah langkah awal untuk menunjukkan eksistensi pemuda pemudi.

Survai ini sebagai alat untuk silaturahmi kepada tetangga sekitarnya. Belum tentu satu minggu sekali atau bahkan belum pernah mengetuk pintu tetangga sebelah.

Ini kegiatan tidak main main, ini seperti Sensus.  kedepan Kader Karang Taruna bisa melaksanakan Sensus Penduduk, sensus ekonomi, atau sensus pertanian.

Awalnya survai ini mungkin dirasakan sulit, secara teori namun sesudah terjun dilapangan. Ini juga bisa diterapkan pada orang tua dan keluarga sendiri. Karena mungkin ada dekat antara anak dan orang tua karena alat komunikasi. Dengan survai ini sisi baiknya adalah untuk menjalin.komunikasi.
Kader Karang Taruna kebanyakan adalah masih keturunan perangkat desa.
Lakukan survai ini dengan sebentar benarnya.  Data yang dimiliki Karang Taruna ini akan sangat membantu Pemerintah Desa. Ini akan jadi acuan pembangunan desa Tanjung Kesuma Tahun 2016.
Ini pekerjaan sosial maka lakukan tanpa memikirkan bayaran. Kader Karang Taruna adalah cikal bakal pemimpin desa Tanjung Kesuma kedepan.
Selamat Bertugas tetap.semangat dan lakukan tugas ini sebaik sebaiknya.

Pembentukan tim survai oleh  Ketua Karang Taruna. Masing masing RT terdiri dari 2 orang

Pendamping Tim Survai:
Dusun I :Emon Saputra
Dusun II : Chaidir Anwar
Dusun III: Titi Juniar
Dusun IV: Dadang Solihin
Dusun V: Jumanto
Dusun VI : Evi Cahyanti

Tidak ada komentar:

Posting Komentar